Sunday, June 28, 2009

Putri-putriku.....semangat hidupku


Asalamualaikum wr wb

Sebagi seorang muslim, berkeluarga merupakan anugerah yang tiada tara. Alhamdulillah dari pernikahanku telah lahir dua orang anak perempuan, yang pertama bernama Putri Fajriani Maheswari Arifin lahir pada tanggal 17 Juli 2000 sama persis dengan tanggal lahir kakeknya, ayahku sendiri yang telah wafat pada tanggal 1 Oktober 2006 sedangkan ibuku tercinta wafat pada tanggal 11 Februari 2006.....dalam satu tahun telah kehilangan mukjizat di dunia, dua orang yang paling kucintai ibu dan bapaku (innalillahi wainnaillaihirojiun...Ya Allah ampunilah dosa-dosa mereka dan kasihanilah mereka seperti mereka mengasihani aku waktu aku kecil...amin).

Putri kedua lahir pada tanggal 9 Maret 2004, kami namakan Velishita Aisya Maharani Arifin. Sama dengan kakaknya, puteri kedua ini lahir melalui proses operasi cesar dengan kondisi yang sampai dengan saat kelahirannya, masalah plasenta, terlilit dan sebagainya, alhamdulillah Allah SWT dengan kebesarannya, kedua putriku lahir dengan selamat dan sehat wala'fiat sampai dengan saat ini masing-masing sudah mencapai usia 9 tahun dan 5 tahun.

Sangat terasa kehidupan rumah tangga setelah kelahiran kedua bidadari tersebut, betapa tidak setiap hari banyak perubahan yang semakin membuat hati seorang ayah untuk selalu berfikir bagaimana caranya dapat memberikan nafkah dan kebahagiaan bagi keluarga, khususnya kedua bidadari tersebut.

Kewajiban memberikan mereka pendidikan dan ajaran sebagai seorang muslimah adalah faktor utama yang diprioritaskan, walaupun dengan cara dan teknis yang hanya dipercayai oleh diri sendiri dapat diterima oleh kedua putri-putri kami, selebihnya kelucuan, kenakalan, kepinteran, keributan, kesenangan, kegemaran dan lain sebagainya dari mereka semuanya adalah tantangan yang selalu memberikan semangat hidup keluarga, khususnya semangat hidup buat ayahnya agar mudah-mudahan bisa memberikan yang terbaik bagi kedua putri-putriku....amin.